The Orange Network

How to be a good leader?

Posted on: November 7, 2007

Setelah topik sebelumnya membahas tentang apakah anda terlahir sebagai seorang pemimpin atau tidak, kita akan sharing mengenai bagaimana menjadi seorang leader yang baik, pad prinsipnya menjadi seorang pemimpin itu mudah, menjadi seorang pemimpin yang baik itu yang lebih susah.

Bagaimana kita mengetahui ketika kita sedang menjadi seorang pemimpin kita adalah pemimpin yang baik? tentu saja terlihat dari hasil yang didapat apakah sesuai dengan target yang ingin dicapai, itu mutlak. Hal lain adalah  apakah orang-orang disekitar kita menyukai kita, memberikan respek terhadap kita, memberikan simpati, mengganggap teman, mau bekerja sama, terjadi komunikasi yang baik dsb. Contoh simple biasanya jika ketika pemimpin yang baik itu harus pergi meninggalkan yang lain, yang lain akan merasa kehilangan dan tetap memberikan support, bukan menertawakan dan tidak mempedulikannya.

Dari pengalaman selama ini, seorang pemimpin yang baik mempunyai ciri khas seperti :

  • Sabar & Bijaksana, menjadi seorang pemimpin bukan berarti selalu diatas lalu menginjak-injak yang dibawah, justru sebaliknya harus juga terlibat di bawah supaya bisa mendorong yang lain untuk ke atas, ada kalanya juga berada ditengah ketika dibutuhkan untuk menjadi penengah yang baik 2 sisi yang berbeda.
  • Imbang dalam hal  berbicara, mendengar dan bertindak, pemimpin yang baik tidak harus berbicara terus, tetapi juga mendengarkan dan menghargai suara-suara yang lain, dan juga bertindak.
  • Dapat diandalkan, ketika team dalam masalah, pemimpin harus bisa memberikan solusi, atau paling tidak menjadi pemancing untuk menemukan jalan keluar.
  • Mau berkorban, bukan seorang pemimpin yang baik kalau hanya mau enak2nya saja, pemimpin yang baik bisa melindungi bawahannya disaat yang benar, bahkan terkadang harus berkorban.
  • Adil, Dalam hal apapun, termasuk untuk dirinya sendiri.
  • Memberikan contoh yang baik, itulah kenapa seorang pemimpin biasanya selalu harus mengupdate kemampuannya dan hal lainnya, karena harus memberikan contoh untuk yang lain.
  • Mampu memberikan semangat, ketika team sedang loyo atau sedang dalam masalah, pemimpin tidak boleh panik atau malah menambah pressure yang membuat suasana tidak enak, sebaliknya pemimpin harus bisa mengayomi dan memberikan semangat.
  • Tidak pernah mengambil keuntungan, jika seorang pemimpin mengambil keuntungan atas hasil jerih payah team atau orang lain, maka kepercayaannya akan hancur sampai ke tingkat yang paling rendah.
  • Meminta maaf jika melakukan kesalahan, kesalahan adalah normal, semua bisa melakukan hal tersebut baik sengaja atau tidak sengaja, yang tidak normal adalah ketika kita tidak meminta maaf atas kesalahan yang terjadi atau malah melemparkan kesalahan kepada orang lain.

Mungkin masih ada beberapa contoh yang lain, nanti akan diupdate, intinya adalah jika kita ingin menjadi seorang pemimpin yang baik, ingatlah untuk selalu melakukan hal yang positif.

13 Responses to "How to be a good leader?"

I think you’re ready to lead your own company. 🙂

Very nice, very nice. 🙂

Bagus Andy, apalagi kalau diterapkan dalam kondisi sehari-hari.
Sukses ya

DEar Andy,

salam kenal lagi.

Menanggapi tulisan Anda, cukup menarik. Kebetulan saya ikut kepengurusan kampus. Ternyata ,point nomer 2 itu akhir2 ini penting bagi sya.

Thanks

pemimpin yang baik bisa melindungi bawahannya disaat yang benar, bahkan terkadang harus berkorban

Saya pernah baca salah satu quote ttg leadership : “It’s all your fault” Bila ada sumthing goes wrong, maka pemimpin harus berani pasang badan dan mengakui bahwa itu adalah kesalahannya, alih2 menimpakan masalah pada bawahan *too good to be true*
Inilah kualitas yang jarang sekali dimiliki the true leader. Yg saya perhatikan selama ini kebanyakan hanya berusaha save their own *ss drpd melindungi bawahan.

Mas Andy,
Saya setuju dengan pembahasan anda.

Kalau boleh saya mau menambahkan 1 faktor lagi, yaitu “tegas”.
Kalau seorang pemimpin nggak tegas, nanti dia bakal dikadalin sama anak buahnya.

Makasih.

wow… post ini sangat memberi inspirasi buat saya dalam mempimpin kelas… 😀
thx… 😀

alhamdullillah…..post ini dapat dijadikan tambahan referensi tulisan saya.tk

actually I do need references to complete my thesis on leadership, motivation, and compensation influence the teachers’ discipline. I am waiting for them. Th U.

@purwantohudi Semoga bermanfaat. 🙂

Bagus bagus.

Dear Andy,

Salam kenal,

Very very Good..
Pertanyaannya skrg apakah saat ini ada pemimpin seperti itu?

BR,
Laila

Hi Laila,

Tentu saja ada, saya sendiri pernah bertemu satu-dua orang yang memang memiliki karateristik sebagai seorang pemimpin yang baik.

Thanks.

Leave a reply to jenniesbev Cancel reply

OrangeCategory

OrangePhotos